Terdapat berbagai macam New media dalam hal situs jejaring sosial, misalnya friendster, facebook, tweeter, yahoo koprol dan lain sebagainya, tetapi kali ini saya akan membahas salah satu contoh new media dengan contoh penggunaanya. Yaitu Facebook. Seringkali kita mendengar istilah facebook atau sering juga disingkat ‘FB’. Sebenarnya apa sih facebook itu? jika kata tersebut diartikan kata perkata ke dalam bahasa Indonesia maka artinya Muka Buku. Hah muka buku? maksudnya? facebook adalah sebuah jejaring sosial dimana dalam halamannya berisi tentang daftar teman, jadi kita tetap bisa berinteraksi dengan orang-orang yang berada dalam daftar teman kita tanpa harus bertatap muka secara langsung. Untuk sebagian orang di Indonesia facebook merupakan suatu gaya hidup. Apalagi didukung tekhnologi yang sudah canggih seperti handphone yg dapat digunakan untuk mengakses internet. Menjadikan facebook menjadi mobile. Dan mudah diakses dimana saja.
Berikut ini adalah sejarah facebook secara ringkas:
Facebook diluncurkan pada tanggal 4 februari 2004 yang didirikan oleh Mark Zuckerberg, seorang mahasiswa Havard University Amerika Serikat. Pada awalnya jejaring social iini, keanggotaannya masih dibatasi oleh mahasiswa daro Havard College saja, namun seiring perkembangan, pada bulan September 2006 situs ini dapat diakses oleh berjuta-juta orang diseluruh dunia. Bahkan dalam tempo 1 tahun, facebook berada dalam peringkat ke 7 dari sebelumnya peringkat ke 60 sebagai website yang paaling sering dikunjungi setiap harinya.
Bagaimana sih penggunaan facebook?
Sebelum menggunakan facebook tentu kita harus memiliki sebuah akun. Maka buat dulu sebuah akun dengan menggunakan email yang kita punya. Dalam mendaftar maupun mengakses facebook kita tidak dikenakan biaya sedikitpun alias GRATIS. Setelah selesai membuat akun, maka kita langsung dapat menjalankan facebook.
Kita dapat menyunting atau mengatur profil, meng-upload foto, dan memberikan informasi diri yang lengkap agar teman-teman yang akan menambahkan kita didaftar teman mereka dengan mudah menemukan kita.
Bagi saya, dalam facebook sangat berperan penting. Contohnya dalam dunia pendidikan, saya tidak perlu pusing untuk mencari berbagai informasi. Dengan facebook saya dengan mudah mendapatkan informasi tentang seputar urusan kuliah saya. Facebook juga dapat menghubungkan saya dengan teman-teman yang berada di lokasi yang berjauhan. Facebook juga menyediakan fitur chat, dengan fitur ini saya dapat mengobrol dengan teman secara langsung dua arah bergantian. Facebook juga terdapat berbagai fitur hiburan , seperti permainan video, berbagai kuis dan lain sebagainya kita dapat
Facebook juga sering di jadikan tempat melakukan kegiatan bisnis. Terutama berdagang secara online atau sering disebut online shop. Sehingga bagi saya facebook dapat dikatakan sebagai situs multifungsi.
Berikut ini adalah kekurangan dan kelebihan facebook menurut saya
Keunggulan:
1. Fitur yang disediakan cukup banyak, seperti chat, private message, wall to wall, grup dll.
2. No advertising, tanpa banner ataupun iklan gambar yang mencolok. facebook memiliki feature untuk mengiklankan sesuatu tetapi pengguna tidak menyangka itu adalah iklan.
3. Jaringan, pada saat pembuatan account kita akan mendapatkan pilihan jaringan utama berdasarkan Negara. Ketika kita memilih Negara Indonesia, maka dengan fitur ini kita akan dengan mudah menemukanteman kita yang berada di Indonesia.
4. Tag foto. Dalam album foto, kita bias men-tag, atau menandai orang-orang yang berada dalam foto tersebut. Maka dengan secara foto tersebut akan terkirim ke akun orang yang telah ditandai tersebut,
5. Banyak game untuk mendidik maupun sebagai hiburan. Banyak aplikasi-aplikasi lain sebagai hiburan, seperti kuis dll.
6. Memiliki batas usia minimal untuk memiliki akun facebook.
7. GRATIS
Kelemahannya:
1. Aktivasi akun yang lumayan rumit untuk orang awam.
2. Dalam penggunaan aplikasi-aplikasi juga cukup membingungkan.
3. Background dan atau layout yang membosankan
4. Masih ada pembedaan ‘si kaya dan si miskin’,
Sekarang jumlah pengguna facebook per 18 november 2010 di seluruh dunia telah mencapai 547,562,100 orang dan di Indonesia pengguna facebook telah mencapai 30,108,220 orang, yang juga menjadi Negara ke-2 pengguna facebook terbanyak sedunia setelah United States (Amerika Serikat) sebagai Negara asal pencipta facebook. Keadaan seperti ini juga mengakibatkan pengguna facebook Indonesia telah melewati jumlah pengguna facebook di United Kingdom (Inggris).
Berikut adalah 10 negara pengguna facebook terbesar per 18 November 2010:
1. | United States | 143,583,400 |
2. | Indonesia | 30,108,220 |
3. | United Kingdom | 28,413,560 |
4. | Turkey | 23,313,440 |
5. | France | 19,755,460 |
6. | Philippines | 18,124,220 |
7. | Italy | 17,309,580 |
8. | Canada | 17,207,140 |
9. | Mexico | 16,975,220 |
10. | India | 15,402,180 |
Sumber:
http://www.checkfacebook.com/
http://id.wikipedia.org/wiki/Facebook
Tidak ada komentar:
Posting Komentar